IAINUonline – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Saung Art Ma Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Tuban menghadiri pentas perdana yang diselengarakan teater A dari Rurabaya. Acara ini dilaksanakan 20 Januari 2023 di Universitas Islam Sunan Ampel (UINSA) Surabaya.

Acara tersebut dihadiri sekitar 300 orang, di antara sebagian adalah anggota Saung Art Ma. Dalam pentas perdana itu, teater Q mementaskan lakon “Geesr En Spiegel“  yang di sutradarai oleh Wiwik. Acara yang mulai jam 18.00 WIB sampai jam 00.30 WIB itu berjalan dengan lancar .

“Acara pentas seni ini bertujuan untuk melatih mental anggota baru kita. Dalam setiap tahun kami mengadakan acara pentas perdana ini agar anggota kami berani unjuk diri,’’ ucap Zidan pimpinan produksi.

Kehadiran Saung Art Ma dalam pementasan ini untuk menjalin persaudaraan lebih erat antarUKM teater. Ini juga menjadikan anggota Saung Art Ma banyak mendapatkan ilmu dan pengalaman baru  terkait teater dan pementasannya.(*)

Penulis : Naning Susilowati

 

 

 

Bagikan Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *