IAINUonline – Sarana layanan untuk mahasiswa Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama  (IAINU) Tuban terus ditambah. Yang terbaru adalah disediakannya dua unit komputer lengkap dengan jaringan internet. Komputer ini untuk membantu mahasiswa yang akan mengakses layanan mandiri.

Layanan mandiri tersebut misalnya mengakses Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) dan kebutuhan lain yang terkait dengan sistem online. Bahkan, bisa juga digunakan untuk mengakses atau mencari bahan-bahan untuk memenuhi tugas perkuliahan. Dua unit komputer ini dipasang di lobi bawah gedung rektorat. Sehingga mahasiswa bisa mengakses dengan mudah.

‘’Juga kami sediakan dua unit printer jika mahasiswa membutuhkan untuk mencetak dokumen dan sejenisnya,’’ ujar Kepala Bagian Umum dan Administrasi IAINU Tuban Agus Ali Sururi, S.T.

Komputer tersebut juga bisa dimanfaatkan calon mahasiswa baru yang ingin mendaftar secara online serta kebutuhan lain terkait dengan kampus. Layanan mandiri itu disediakan untuk mempermudah mahasiswa menerima atau mengakses kebutuhan akademiknya.

‘’Intinya kampus ini membuat mahasiswa senyaman dan seringan mungkin bebannya terkait dengan akses informasi dan kebutuhan digitalnya,’’ katanya.(*)

Bagikan Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *