KUNJUNGI PAMERAN : Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah FEBI IAINU Tuban Kunjungi Pameran Museum


IAINUonline – Kuliah tak melulu harus di dalam kelas. Mendengarkan paparan dosen dengan duduk tenang dan sesekali mencatat. Namun, kuliah juga bisa di luar ruangan, atau mengunjungi pameran.

Itulah yang dilakukan mahasiswa program studi (prodi) Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Tuban. Dalam rangka peningkatan pembelajaran mahasiswa di luar kelas mereka berkunjung ke Museum Kambang Putih Tuban.

Kebetulan, di museum milik Pemkab Tuban ini sedang menyelenggarakan pameran 5 museum. Selain Museum Kambang Putih, museum dari luar daerah yang ikut pameran adalah; Museum Istiqlal Jakarta, Museum Batik Pekalongan, Museum Airlangga Kediri, dan Museum Wajakensis dari Kabupaten Tulungagung. Setiap museum menampilkan koleksi khas atau masterpiece dari museumnya.

Para mahasiswa bisa mengunjungi booth masing-masing museum dan berdiskusi dengan petugas di sana. Ada banyak informasi yang bisa digali dan ilmu yang di dapat. Bahkan ada dua mahasiswa yang mendapat hadiah khusus dari Museum Istiqlal karena keaktifannya dalam berdiskusi.

’’Kegiatan pembelajaran luar kelas ini dibutuhkan untuk memberikan ruang belajar yang luas bagi mahasiswa. Karena mereka tidak hanya belajar dari buku, tetapi juga bisa bertemu langsung dengan orang-orang yang ahli di bidangnya, serta berlatih skill komunikasi lintas disiplin ilmu,’’ kata Dian Rustyawati, M.MPd, Dekan FEBI IAINU Tuban.(*)

 

Penulis : Dian Rustyawati

Editor : Sri Wiyono

 

Bagikan Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *