IAINUonline – Mahasiswa Manajemen Dakwah baik dari mahasiswa semester 1, 3, 5 dan 7 melaksanakan salah satu program kerja Himpunan Mahasiswa Program Studi (Hima Prodi) Manajemen Dakwah Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Tuban yakni rutinan ziarah makam wali. Kali ini  ziarah di makam Sunan Bajagung Lor atau Abdullah Asy’ari bin Sayyid Jamaluddin Kubro.

Kegiatan ini merupakan bentuk dari pengimplementasian program studi Manajemen Dakwah dengan tujuan mahasiswa dibentuk agar menjadi bagian dari proses dakwah Islam yaitu dengan bertawasul kepada waliyullah, dan dapat meneladani perjuangan para wali dalam menyebarkan agama Islam.

Kegiatan dimulai dengan membaca tahlil, doa serta salawat nabi. Pembacaan tahlil dipimpin oleh Alfin Nur Taufiq mahasiswa semester 1 dan diakhiri dengan doa oleh Achmad Rofi’I mahasiswa semester 3.

Ketua Hima Prodi Manajemen Dakwah Firiyal berpesan semoga klegiatan rutinan ini dapat berjalan dengan istiqamah dan seluruh mahasiswa Manajemen Dakwah khususnya dapat selalu ikut serta hadir.

‘’Sebab yang akan didapatkan bukan hanya aarokahnya saja, melainkan tentang kerukunan dan kekompakan mahasiswa Hima Prodi manajemen dakwah,’’  kata Firiyal. (*)

 

Penulis : Achmad Rofi’i

Bagikan Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *