IAINUonline – Ratusan siswa dan guru SMAN 5 Tuban memperingati Isra Mikraj dengan penuh khidmat di Musala Al Hidayah, Kamis (22/1/2026) pagi pukul 07.30 WIB. Acara yang bertema “Salat sebagai kewajiban utama seorang muslim dan muslimah” ini diisi dengan tausiyah, doa bersama, dan iringan salawat merdu dari Grup Hadrah Al Hidayah SMAN 5 Tuban.
Kepala Sekolah SMAN 5 Tuban, H. Abdul Azis,S.Pd membuka acara dengan sambutan inspiratif. “Isra Mikraj mengajarkan kita tentang ketaatan dan kedekatan dengan Allah SWT. Semoga momentum ini memperkuat iman dan akhlak siswa kita di tengah tantangan zaman,” ujarnya dengan penuh semangat di hadapan ratusan peserta didik.
Grup Hadrah Al Hidayah, yang terdiri dari 15 siswa siswi kelas X-XII, tampil memukau dengan lantunan salawat dan Mahalul Qiyam. Dilanjutkan acara inti yaitu tausiyah dari ustadzah Faridatusyahidiyah, S.Pd. “Shalat sebagai stempel untuk menjadi umatnya Nabi Muhammad SAW, dan sebagai tanda bahwa kita adalah hamba yang taat pada Robbnya” ujar beliau.
Acara ditutup dengan doa bersama serta komitmen bersama untuk menerapkan nilai Isra Mi’raj dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini diharapkan menjadi pengingat bagi seluruh warga SMAN 5 Tuban untuk terus mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.
Penulis : Mila Nur Aviah
